Mutiara Kehidupan

  1. Orang yang tinggi pengetahuannya, tidak akan sayang ketika harus merelakan kekayaannya, bahkan nyawanya, jika itu demi kesejahteraan banyak orang. Tahulah ia bahwa maut pasti akan datang karena tidak ada sesuatu yang kekal kecuali Dia. Karenanya, hidup lebih baik digunakan untuk membantu sesama.
  2. Hal yang harus dihindari adalah kekikiran. Berbuatlah kebaikan terhadap siapa pun. Banyaklah bersedekah ketika kita merasa bahwa kita diberi rejeki yang tidak ada putusnya, melebihi orang lain. Karena hal itu, adalah bentuk karmapala. Dimana Sang Pencipta menitipkan kekayaannya kepada kita untuk disampaikan kepada orang lain. Ingatlah bahwa apa yang kau dapat, bukanlah karena hasil keringatmu sendiri. Jika engkau merasa telah bekerja keras demi mendapatkan kekayaan yang engkau miliki, tiliklah orang yang telah sama bekerja keras sepertimu namun ternyata tidak memiliki kekayaan sepertimu.
  3. Apalah gunanya kelebihan itu jika hanya engkau nikmati sendiri? Demikian pula sastra tidak akan ada gunanya jika tidak dapat menjadi penerang bagi pelaksanaan dharma bakti. Demikian pula kearifan, tidak akan ada gunanya jika tidak diarahkan untuk mengekang hawa nafsu.

Tinggalkan komentar